1. Satu dziro’ = 48 cm
2. Satu farsah = 3 mil
Para Ulama’ tidak berselisih pendapat tentang ukuran dua marhalah ( مَرْحَلَتَيْنِ ) yaitu sama dengan empat (4) barid,sedangkan satu barid sama dengan 4 farsah,maka dua marhalah = 48 mil,akan tetapi mereka berbeda pendapat mengenai satu mil ada berapa dziro’?
Dalam hal ini ada tiga pendapat,yaitu :
1. Satu mil = 6.000 dziro’ ( 2880m atau 3km kurang 120m ),jadi perjalanan jauh menurut pendapat ini adalah 138 km lebih 240m.
2. Satu mil = 4.000 dziro’ ( 1920m kurang 80m ),jadi perjalanan jauh menurut pendapat ini adalah : 92km lebih 160m.
3. Satu mil = 3.500 dziro’ ( 1680m atau 1,5km lebih 180m ),jadi perjalanan jauh menurut pendapat ini adalah 80,5km lebih 140m
Menurut Ulama’ yang lain sebagai berikut :
- Syekh Asy-Syamy = 92 km.
- Syekh Ibnu Abdil Bar = 80 km.
- Mil Asy-Syamy di masa Al-Ma’mun = 80 km.
- Mil Falaky = 80 km.
3. Satu daniq = 14/25 gram ( 0,56 gram )
4. Satu qiroth = 1/5 gram ( 0,2 gram )
5. Satu dirham = 3,36 gram
6. Satu mitsqol = 4,8 gram,mitsqol sama dengan dinar
7. Satu kati = 432 gram
8. Satu mud = 576 gram
9. Satu sho’ = 2304 gram ( 2kg + 3 ons + 4 gram ),satu sho’ sama dengan 4 mud
10. Satu wasaq = 138 kg + 2 ons + 40 gram
CATATAN :
1. Satu nishob beras = 6 kwintal + 91kg + 2 ons.
2. Satu nishob padi jawa kering = 12 kwintal.
3. Satu nishob padi gabah = 11 kwintal.
4. Satu nishob emas murni = 96 gram.Zakatnya adalah 1/40 gram atau 2,5 % = 2,4 gram.Perhitungan nishob dan Zakat uang sama dengan emas murni
5. Satu nishob perak murni = 672 gram. Zakatnya adalah 1/40 gram atau 2,5 % = 16,8 gram.
6. Dua qullah = 500 kati baghdad = 216 liter atau dalam wadah dengan luas 60cm kali 60cm
7. Diyat pembunuhan = 12.000 dirham atau 40,320 gram.
8. Diyat pencurian = jika barang curian mencapai seharga ¼ dinar atau 1,2 gram emas,maka tangan si pencuri di potong,jika belum mencapai seharga tersebut,maka tidak boleh di potong.
Referensi :
1. Bughyatul Mustarsyidin
2. Minhajul Qowim
3. Bulughul Marom
4. Al-Mu’allam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar